Banyak cara dilakukan pedagang agar dapat menarik pembeli sebanyak-banyaknya. Saah satunya adalah penjual martabak di kota Medan ini. Mereka mengusung tema horor dengan menyuguhkan banyak hantu sebagai pelayan dan juru masak.
Namun kalian tidak perlu khawatir. Hantu-hantu di sini tidak sungguhan. Mereka adalah orag-orang kreatif yang membuat dirinya menjadi begitu horor agar menarik pelanggan. Walaupun
mereka tidak asli, mereka seolah memerankan karakter hantu dengan sangat menjiwai. Tak jarang mereka sering mengagetkan pengunjungn hingga teriak histeris.
Ada sebagian dari mereka mengenkan kostum kuntilanak, gendoruwo, drakula dan pocong. Walaupun terlihat seram, namun hal itulah yang membuat banyak orang untuk datang sekedar membeli martabak. Tak jarang beberapa pengunjungn mengajak hantu jadi-jadian ini untuk berfoto.
Selain menajikan tema horor, outlet ini juga menawarkan banyak pilihan makanan mulai makanan dari khas India, seperti nasi kebuli, nasing goreng Chennai, martabak, roti canai hingga roti tissue. Namun yang paling spesial di sini adalah amrtabaknya. Bahkan kita dapat memesan kepedasan martabak sesuai level pedasnya.
Bagi kalian yang ingin makan sekaligus uji nyali, bisa datang di ke kota medan. Jam operasionalnya mulai pukul 19.00 WIB hingga tengah malam. Siap pisap jantungan lo, hahaha
Tinggalkan Komentar, Gunakan Kata Yang Sopan dan Santun, Dilarang Bersifat Rasis dan Provokatif.
EmoticonEmoticon